Ads

Bucket List (Daftar Keinginan yang akan Dilakukan) Insya Allah

Seperti saya katakan di mana lupa, alasan terpenting kenapa saya pengen mencapai financial freedom adalah agar bisa melakukan project-project yang selama ini masih menjadi angan-angan.

Selain itu, saya juga ingin belajar lagi, pengen bisa baca buku lagi, pengen bisa dengerin ceramah tiap hari, pengen lakuin hal-hal lain selain cari uang.

Nah, di sini, saya ingin melisting untuk kemudian InsyaAllah jika ada kesempatan nanti akan saya lakukan.. Ya sebagai MOTIVASI juga sih :D 

So, here it is.. My bucket list.. 

DAFTAR KEINGINAN

  1. Membeli semua buku yang ditulis oleh Prof. Dr. AG. KH. Muhammad Quraish Shihab, Lc., M.A. Dan Tafsirnya juga. Lalu dibaca semua.
  2. Mendengar semua ceramah, podcast, oleh Prof. Dr. AG. KH. Muhammad Quraish Shihab, Lc., M.A.
  3. Mendengar semua rekaman ngaji Gus Baha, jumlahnya ada ratusan mendekati seribu audio file. 
  4. Me-******* *******
  5. Membeli dan membaca buku-buku yang ditulis Kyai.. Ada banyak banget.. 
  6. Belajar sesuatu yang tidak bisa saya katakan di sini :D
  7. Mengunjungi tempat-tempat bersejarah, misalnya tempat-tempat yang pernah disinggahi oleh tokoh penting dan melihat peninggalan-peninggalannya.
  8. TBC
Lalu gimana urusan cari duit?

Membagi waktu...

Misalnya dulu kita sekolah dari jam 6 sampai jam 2 lah ya.. 8 jam. 

Kemudian ada yang kerja sambil sekolah/kuliah mulai dari sore sampai malam. Lalu istirahat, tidur..

Nah, gimana kalau kita begitu lagi.. 

Alih-alih menggunakan semua waktu kita bangun untuk kerja, kita bagi dua lagi, setengah untuk kerja, setengah untuk belajar lagi menuntut ilmu.. 

Lalu gimana dengan pengabdian? Urusan keluarga? 

Pengabdian bisa dijadwalkan di jam-jam tertentu, atau di hari tertentu per minggunya, dsb.

Urusan keluarga? Setau saya urusan keluarga biasanya berkutat di urusan duit, urusan rumah, urusan anak, dsb..

Maka itu juga bisa dibuat jadwal.. Dan kalau uangnya banyak juga kita bisa meminta bantuan orang lain untuk melakukan hal-hal tersebut :D

Makanya ada yang bilang dulu, bahwa uang itu paling penting adalah untuk MEMBELI WAKTU. 

Alih-alih kita menyetir mobil sendiri, kita bisa menggaji Supir pribadi sehingga kita bisa sambil belajar di mobil. Atau lebih enak lagi, sebenernya kita juga bisa memanfaatkan transportasi umum dan selagi di jalan kita bisa sambil belajar. Naik pesawat dan naik kereta enak banget sebenernya sambil belajar atau bekerja bagi yang pekerjaannya digital. 

Atau naik GoJek atau Go Car, Grab, dan lainnya, juga sebenernya bisa banget sambil melakukan hal lain.

Alih-alih kita 2 jam nyuci motor atau mobil sendiri, kita bisa ke tukang cuci dan kemudian kita bisa sambil nunggu sambil belajar.

Walaupun dalam praktiknya, kadang pas kita nunggu itu kita gak bisa sambil produktif, karena itu ya kita harus memrogram diri kita dan latihan sedikit demi sedikit biar bisa produktif di waktu-waktu kita menunggu.

Jadi kaya dan banyak uang itu ENAK, asalkan kita bisa melakukan hal lain. Kalau setelah punya uang banyak lantas waktu kita masih sedikit bahkan malah tersita, ya itu yang kurang enak ya. 

Karena buat saya pribadi, kadang pengen kaya itu ya agar bisa kemudian MEMBELI WAKTU. 

Kita bisa menambah waktu kita dengan cara DELEGASI ke orang lain pekerjaan-pekerjaan tertentu.

Ya udah hayuk!! Bismillah InsyaAllah bisa ya... Aamiin. Misal gak segera bisa ya udah dikit-dikit aja nyari ilmunya.



Mohon share jika dan hanya jika info ini bermanfaat atau menginspirasi :)

0 Response to "Bucket List (Daftar Keinginan yang akan Dilakukan) Insya Allah"

Post a Comment

ads bawah