Ads

Mengatasi Takut untuk Memulai...

Banyak hal yang bisa memotivasi kita untuk memulai sesuatu...

Tapi coba Anda ikuti perkataan yang sangat dahsyat ini. Saya yakin bisa langsung membakar semangat Anda untuk memulai apapun.

Ini hanya berlaku untuk Anda yang belum memiliki apa-apa, tidak berlaku untuk yang sudah sukses banyak; misalnya Sandiaga S Uno, atau mungkin Chaerul Tanjung, beda cerita...


Jika Anda takut untuk memulai, dalam hal apapun, misalnya memulai mendalami bidang ilmu, memulai bisnis, usaha, apapun jenis usahanya, bacalah ini..;.


Baca, lalu pejamkan mata, pahami, sadari, renungkan....


"The most dangerous creation of any society is the man who has nothing to lose"


Orang paling "berbahaya" dalam perkumpulan apapun adalah yang (berpikir) tidak akan kehilangan apa-apa."


Baca ini baik-baik!!!



"If you haven't achieved it yet, what do you have to lose?"

 Jika Anda belum mencapai target yang diinginkan, apa yang akan hilang?


Ini motivasi untuk Anda sering mikir terlalu jauh sebelum memulai. Orang-orang yang takut memulai, sering berpikir macam-macam, bahkan takut gagal.

Kalaupun gagal, apa yang dikorbankan?

Waktu? Toh kalau gak melakukan apa-apa juga waktu akan berlalu begitu saja kan?

Uang... ya, ini bisa jadi alasan. Itu kenapa di awal saya bilang, gak berlaku untuk orang seperti Chaerul Tanjung yang hartanya sudah melimpah... Tapi lihatlah beliau, macam-macam bidang usaha diakuisisi, dibeli sahamnya, gak takut kehilangan duit kah beliau misal gagal?


Kalaupun ada biaya yang akan hilang misalnya akan gagal, maka yang perlu dilakukan adalah mengorbankan di awal. Uang yang akan digunakan jangan lagi dianggap ada.

Kalau target gagal dicapai, toh Anda akan mendapatkan pengalaman yang luar biasa, pengalaman yang harganya lebih mahal dari uang itu sendiri.


Semakin sedikit Anda gagal, semakin kecil kemungkinan Anda untuk sukses.


Untuk sukses berkali-kali, gagal harus berkali-kali...


Kesuksesan ada hitungan persentase kesuksesannya, Success Rate. Dari 1000 orang yang ditawari, hanya secuil yang akan membeli produk kita.

Tapi untuk mendapatkan pembeli sejumlah yang kita inginkan, kita butuh ditolak oleh berkali-kali lipat dari jumlah yang kita harapkan.



Jadi, jika Anda sekarang masih bodoh, maka Anda tidak akan kehilangan apa-apa jika menuntut ilmu.

Jika Anda miskin, Anda tidak akan kehilangan apa-apa jika berkerja-keras untuk menjemput rizki yang bertaburan di dunia ini.


Mari berjuang kawan.



Seperti kata Shia LaBeouf;

"Yesterday so said tomorrow, Just Do It!"


Mohon share jika dan hanya jika info ini bermanfaat atau menginspirasi :)

0 Response to "Mengatasi Takut untuk Memulai..."

Post a Comment

ads bawah