Ads

Bird Box, Bagus gak sih ini film? Tentang KIAMAT?

Sebelumnya, saya ingin bilang bahwa; banyak film yang menurut saya bagus dan menghibur, ternyata dapat score jelek di imdb, rottentomatoes, metacritic, dsb..

Sebaliknya, banyak yang dapat score bagus, tapi filmnya ternyata ya so so.. Dari sini, saya selalu punya prinsip, gak semua orang akan menyukai film yang dianggap bagus, begitupun sebaliknya.

Namun saya selalu berusaha menikmati dan mengambil intisari dari film-film yang saya tonton.

Satu film yang baru saya coba tonton adalah Bird Box atau Kotak Burung?

Banyak orang menyayangkan endingnya yang biasa saja, justru saya malah suka sekali; tau gak sih yang saya tangkap?

Ternyata cacat fisik, dalam konteks Bird Box; BUTA, malah jadi faktor yang membuat seseorang bisa bertahan hidup dengan sangat mudahnya.

Yang mungkin jadi kekurangan dari film ini menurut elmuha; mungkin durasinya akan lebih baik 1.5 jam saja. Film kelas 2 jam itu bagi saya harus yang benar-benar punya banyak story atau jalan cerita.

Sedangkan Bird Box, ceritanya adalah tentang.. hmm... kita kiaskan seperti Malaikat Pencabut Nyawa yang berseliweran di muka bumi dengan wajah berbeda, siapapun yang melihat akan mati dengan cara mengenaskan.

Kalau diikuti di beberapa adegan, sosok mengerikan ini akan mengeluarkan suara-suara dari orang terdekat, misal pada bagian awal film, ada yang seperti melihat ibunya, lalu masuk dalam mobil yang sedang terbakar; wah ini keren sih menurut saya, cukup original idenya.

Namun ternyata gak semua orang akan mati bunuh diri, banyak bajingan yang membuka matanya, melihat sosok pencabut nyawa, namun gak terjadi apa-apa, matanya jadi menghijau seperti mata reptil.. Ini yang elmuha gak pahami, masa iya sih orang2 bangsat malah yang bertahan hidup dari bencana ini.

Mungkin karena hati mereka keras, jadi gak pengaruh apa2, gak sedih, gak takut, malah mengagumi sosok tsb dan mereka sebut; the most beautiful thing...


Banyak juga orang mengkritisi film ini karena gak bisa menjawab; sebenarnya apa yang terjadi?

Padahal dalam satu scene, terlihat gambar2 yang dibuat oleh pria antagonis yang gak bunuh diri meskipun tanpa menutup mata di luar ruangan, elmuha yakin dia sudah melihat sosok monster yang bikin siapapun yang melihat akan bunuh diri.. Kecuali para bangsat tsb...

Yeah, I am pretty sure gambar2 tsb dibuat bukan hanya dari imajinasi, melainkan memang dari penglihatan langsung. Jadi bisa kita tangkap bahwa sosok monsternya memang gak cuma satu..

Dari film ini, yang kebayang oleh elmuha adalah bagaimana proses terjadinya kiamat berdasarkan ajaran Islam.

Malaikat Israfil adalah malaikat yang ditugaskan untuk meniup terompet Sangkakala yang menandai terjadinya Kiamat Kubro, dan Hari Bangkit di Akhirat.

Nah.. Saya malah ngebayangin seperti film, untuk menghindari kematian, kita bisa nutup telinga agar gak bisa denger suara terompetnya Malaikat Israfil, hahaha...

Ya, saya ketawa karena memang tidak akan mungkin bisa seperti itu.

The end of the world will be much much much worse than any movie.. Yang paling mirip menurut saya ya film 2012 itu..

Cuma, digambarkan dalam Al-Qur'an, hari kiamat itu gunung-gunung beterbangan, ya intinya sih, bumi digoncangkan, ancur semua yang ada di dalamnya. Not a single one will survive.

Kekurangan satu lagi mungkin satu adegan yang seharusnya tak perlu sampai sebegitunya.. Tapi ya gini dah resiko nonton film luar...

Jadi, bagus gak nih film?

Uhm... cukup bagus tapi gak sampai bikin elmuha puas...

Dibanding World War Z, atau apa lagi ya, Quite Place?, dan yang sebangsanya dah ya... film Bird Box gak lebih menarik. Tapi bukan berarti gak layak tonton... Momen klimaksnya menurut saya sih 1/3 awal film, bagian tengah dan akhir sudah biasa.. Jadi, boleh saja diskip bagian2 yang kurang menarik :)


Mohon share jika dan hanya jika info ini bermanfaat atau menginspirasi :)

0 Response to "Bird Box, Bagus gak sih ini film? Tentang KIAMAT?"

Post a Comment

ads bawah