Ads

Ramadhan Hampir Tiba

 

Tak terasa, tanpa kita sadari. Kita sudah hampir bertemu lagi dengan Ramadhan tahun 2022.

Ramadhan tahun ini menurut saya pribadi masih sama seperti Ramadhan tahun kemarin.

Mengapa? Karena tingkat penyebaran pandemic kembali tinggi. Apalagi varian Omicron yang bikin resah =(

Tetapi, rasa gembira bisa bertemu kembali dengan Ramadhan membuat hati saya cukup damai.

Alhamdulillah saya masih bisa bertemu kembali dengan Ramadhan tahun ini. =)

Ramadhan tahun ini adalah Ramdhan 1443 Hijriah.

Berdasarkan informasi yang saya baca, sampai saat ini Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) belum menetapkan kapan jatuhnya permulaan puasa atau 1 Ramadhan 1443 Hijriah dalam kalender Masehi.

Jadi kita memang masih menunggu info resmi dari pemerintah, kapan tepatnya puasa  Ramadhan 1443 dimulai dalam kalender yang biasa kita pakai, yaitu kalender Masehi.

 



Tetapi …

Euforia Ramadhan sudah mulai terasa dari sekarang.

Apalagi tetangga saya, para emak2 sudah mulai hunting2 toko bahan makanan yang murah untuk persiapan menyambut Ramadhan.

Memang ya, dalam hal apapun biasanya emak-emak itu yang paling sigap dalam aksi. Sama seperti emak saya hehe =D

Tapi walaupun begitu, saya sangat berterima kasih kepada Emak.

Karena Emaklah yang rela bangun lebih awal saat bulan Ramadhan khusus untuk menyiapkan makan sahur untuk keluarga.

Setelahnya pun, Emak pula yang membangunkan seluruh anggota keluarga untuk santap sahur.

Siangnya, Emak masih melakukan beragam aktivitas sambil tetap berpuasa.

Sorenya, Emak mulai menyiapkan santapan untuk berbuka puasa. Lengkap dengan takjilnya.

I Love you Emak atas semua pengorbanan dan perjuanganmu.

Duh jadi terharu saya memikirkan perjuangan Emak selama ini.

 

Lanjut lagi tentang Ramadhan …

Diluar sana suasana Ramadhan sudah mulai terasa.

Seperti mulai banyak orang yang menjual kurma.

Atau orang yang berjualan makanan frozen siap santap.

Dan beberapa teman pun juga sudah banyak yang membuat beragam kartu ucapan Ramadhan digital.

Kartu-kartu Digital ini biasanya digunakan sebagai pengirim ucapan untuk event tertentu, seperti Ramadhan, Tahun Baru, Idul Fitri, dan lain-lain.

Desainnya pun cukup menarik. Sebutan untuk Kartu Ucapan Digital ini adalah Twibbon.

Nah untuk teman-teman yang tertarik membuat Twibbon, kartu digital dengan beragam ucapan menarik yang bisa menggunakan foto pribadi.

Teman-teman bisa mengunduhnya di artikel saya berikutnya.


Kartu Digital Ramadhan ini saya kumpulkan khusus agar teman-teman bisa menggunakannya dengan mudah. Hanya tinggal memasukan foto dan violaaa

Jadilah Kartu Ucapan Ramadhan Digital yang unik.

Anyway Busway, terima kasih atas atensi teman-teman terhadap tulisan saya.

Karena kalianlah saya konsisten terus menulis 1 artikel per hari sampai hari ini.

Terima kasih ya teman online ku =D

 

Untuk Kartu Ucapan Digital Ramadhan silahkan klik icon yang saya sediakan di bawah ini :





Mohon share jika dan hanya jika info ini bermanfaat atau menginspirasi :)

0 Response to "Ramadhan Hampir Tiba"

Post a Comment

ads bawah